SERANG, Suara-Rakyat.ID- Dalam menyambut Hari ulang Tahun Kota Serang yang ke 16 tahun 2023 Pemerintah Kota Serang menyelenggarakan Kirab Budaya, Rabu 23-8-2023 di Alun-alun kota Serang. Acara yang diikuti oleh berbagai lapisan masyarakat, perwakilan organisasi perangkat daerah dan organisasi masyarakat yang berada diseluruh kota Serang tampak begitu meriah dan mendapat apresiasi dari para warga yang ikut menghadiri dan menyaksikan acara tersebut.
Pelbagai seni dan budaya yang digelar oleh para peserta kirab, membuktikan bahwa di kota Serang ternyata terdapat begitu banyak ragamnya kesenian dan kebudayaan yang menjadi andalan serta kebanggaan masyarakat sekitar. Hal tersebut dapat dibuktikan dengan kehadiran para pelaku seni budaya saat mereka turut hadir dalam pawai di acara kirab kemarin.
Selain menampilkan berbagai budaya kesenian dalam kirab, juga masyarakat kota Serang turut menghidangkan sajian kuliner yang turut memeriahkan dan diikuti dengan penuh antusias oleh semua peserta.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Serang, DR.H.Tb.M.Suherman, SPd, MPd mengatakan bahwa dirinya memberikan apresiasi penuh kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah, Organisasi Masyarakat dan Lapisan Masyarakat yang telah begitu semangat untuk mengikuti acara kirab.
“Ya..saya merasa bangga dengan melihat acara ini, karena kota Serang ternyata banyak pelaku seni dan budaya yang harus diperhitungkan, baik dalam seni musik, tari, pakaian adat dan yang lainnya yang tak kalah menariknya,” tukasnya.
Dalam Hari Ulang Kota Serang yang ke 16 tersebut selain dimeriahkan oleh tari-tarian, juga diramaikan dengan berbagai pentas jenis musik dan pentas seni lainnya yang tidak kalah menariknya pada Acara Kirab.***(HMM)