SERANG, SUARA-RAKYAT.ID- Sekolah Menengah Pertama Negeri 9 Jakarta, beberapa waktu lalu mengikuti Kejuaraan Nasional Marching Band Piala Kemenpora di GOR Ciracas, Jakarta Timur. Kejuaraan yang dilaksanakan pada 23,24 dan 25 November ini diikuti oleh berbagai grup Marching Band dan Drum Band dari berbagai sekolah menengah pertama yang ada di Indonesia.
Pada kejuaraan tahun ini Marching Band Bahana-Qu sukses meraih juara I tingkat nasional. Selain peraihan pada kejuaraan lomba saat ini, marching band Bahana-Qu sebelumnya pernah meraih beberapa kejuaraan seperti di tahun 2022, juara pertama dalam ajang lomba Batavia Marching Band Competition yang memperebutkan piala gubernur, juara I Grand Prix Marching Band, memperebutkan piala Presiden.
Kemudian di tahun ini selain meraih juara 1 pada lomba Batavia Marching Band, juga sebelumnya beberapa bulan yang lalu meraih juara II pada grand prix junior band tingkat nasional dengan peserta dari seluruh Indonesia dalam memperebutkan piala presiden.
Marching Band Bahana-Qu, mulai didirikan pada tahun 2017 dengan jumlah timnya sebanyak 86 siswa yang terdiri dari siswa kelas 1 sampai dengan kelas 3 SMP.
Marching Band tersebut dipimpin oleh Bayu Rusmandana, sebagai ketua pelatih Amri Lazuardi Ramadhan dengan dibantu oleh 8 orang anggota pelatih lainnya yang semuanya berasal dari kota Serang Banten.
Sementara itu Bayu Rusmandana sebagai pimpinan lebih lanjut mengatakan bahwa, timnya In Syaa Allah akan siap apabila ada kesempatan untuk mengikuti lomba di tingkat internasional, pungkasnya.* (H.M.M)