Serang, – suara-rakyat.ID –. Hari selasa minggu depan tanggal 09 tahun 2023 pukul 15.30 WIB akan di laksanakan Fun Game Friendly Match pertandingan sepak bola persahabatan antara Pejabat Sakti FC VS Tim Pemprov Banten di stadium Boru serang.
Menurut Cecep Azhar, SHI, SH, MH, MM selaku ketua umum pejabat sakti juga sebagai advokat acara tersebut mengatakan ” agar kita terus menjalani silaturahmi sambil berolah raga agar kita semua sehat selalu (warga benten sehat, Banten kuat)”. Ujarnya
Momen tersebut sangatlah penting dari sebelum lebaran idul fitri kita terus menjalin silaturahmi sambil bermain sepak bola, ini merupakan salah satu program kerja Pengurus Pusat Pejabat Sakti Departemen Olah Raga yang di ketuai oleh Haris, SPd, MPd dan koordinator sepak bola Udin, SPd dan Basri, SPd.
Laga persahabatan sepak bola tersebut dilakukan Pejabat Sakti FC mulai perdana kembali setelah atau pasca lebaran idul fitri 2023. “Insyallah kita terus adakan sparing sepak bola guna menjalin serta mempererat silaturahmi diantara kita dan sebuah cita cita serta tujuan pejabat sakti untuk selalu mempererat persatuan dan kesatuan sesuai amanat ideologi negara kita pancasila dan UUD 1945”. Ucapnya
Para pemain pejabat sakti fc ini terdapat tim sepak bola usia 40 tahun keatas juga ada tim usia 16 tahun sampe usia 20 tahunan ke atas Juga dari semua kalangan yang bekerja sebagai guru, Dosen, PNS, wiraswasta, TNI, Polri, Dewan, Advokat, Mahasiswa, ataupun Siswa dll
Dalam Laga persahabatan pekan depan pejabat sakti Fc mengajak semua pihak agar selalu senang dan bahagia lebih utamanya bisa sering bertemu dengan sahabat sahabat kita yang ke sehariannya di sibukkan dengan pekerjaannya masing masing.
“salam silaturahmi, salam sehat juga salam kuat”, ujarnya (akg)