SERANG, Suara-Rakyat.ID- Untuk turut serta memeriahkan dan memperingati Hari Ulang Tahun Negara Republik Indonesia yang ke 79 tahun 2024, Desa Curug Agung Kecamatan Baros Kab. Serang menggelar acara pertandingan sepak bola tingkat Rt, yang dilaksanakan di lapangan bola Desa Curug Agung.
Acara pertandingan tersebut diikuti oleh sekitar 28 klub sepakbola yang berada di lingkungan Desa Curug Agung dengan permainan sistem gugur. Selain itu ada beberapa lomba yang telah dilaksnakan sebelumnya seperti, panjat pinang, volly, balap karung dan perlombaan menarik lainnya.
Uci Sanusi selaku Kepala Desa yang hadir ditengah-tengah semaraknya pertandingan saat itu, sangat berkeyakinan bahwa dengan diadakanya pertandingan semacam ini, adalah untuk. memberrikan motivasi bagi para pemain dan pecinta sepakbola.
Karena selain hal ini merupakan gambaran persatuan dan kebersamaan dalam memeriahkan HUT RI, juga secara tidak langsung hal semacam ini akan memberikan hal yang positive antar warga yang berada di lingkunganya. Karena dengan diadakanya pertandingan sepak bola antar RT, setidaknya warga yang ada di lingkungan Desa Curug Agung akan saling mengenal satu sama lainnya.
“In Syaa Allah dengan diadakanya lomba seperti ini, warga yang ada di Desa kami akan saling mengenal dan saling bersilaturahmi satu dengan yang lainnya. Apalagi ini. moment-nya dalam tujuhbelasan, saya pikir ini sangat tepat untuk memperkenalkan antar warga sekitar Desa Curug”, tukas Uci.
Hadir dalam acara tersebut adalah selain Kepala Desa, juga para ketua RT, ketua RW, warga sekitar dan para Tokoh Masyarakat.
Untuk sementara dari hasil pertandingan yang masuk ke babak final akan dipertandingan besok lusa, yaitu tanggal 17 Agustus sebelum acara puncak dan pembagian hadiah untuk para pemenang dilaksanakan.***(Dupes)